Detail Aduan
Lihat detail lengkap aduan LGWP74747911
Rincian Aduan
LGWP74747911
Verifikasi
Public
Lampiran
Kpd bapak gubernur Jawa Tengah yang terhormat...
Saya mau tanya, pada bulan februari kemarin saya ikut dalam pencalonan perangkat desa ruwit, lalu belum di adakan pengujian dan sebagainya tetapi sudah di mintai pungutan biaya dengan nominal 1.250.000 rb... Padahal di dalam perda tentang pencalonan perangkat desa tidak di pungut biaya bagi si pencalon tetapi kenapa ini masih di mintai ya bapak... Mohon dengan kebijaksanaan bpk agar bisa mengklarifikasi permasalahan yang telah di lakukan oleh oknum pemerintah desa kami bapak. Terima kasih.
Salam "Jateng gayeng"
Disposisi
Kamis, 24 Agustus 2017 - 12:05 WIBAdmin Gubernuran
Laporan telah diteruskan ke TIM SABER PUNGLI
Verifikasi
Kamis, 07 September 2017 - 10:39 WIBTIM SABER PUNGLI
Terima Kasih atas informasinya.
Selanjutnya kami akan melakukan telaah dan tindak lanjut atas laporan tesebut, serta klarifikasi terkait benar/tidak laporan tersebut.