Detail Aduan
Lihat detail lengkap aduan LGWP74485738
Rincian Aduan
LGWP74485738
Selesai
Public
Tanah irigasi yang difungsikan sebagai jalan menuju sawah kami, sebagian akan dan sedang dibangun bangunan permanen. Hal itu meresahkan kami, karena lahan tersebut biasa untuk menampung hasil panen agar tidak busuk. Kami sudah memperingatkan tetapi mereka tidak menanggapi, bahkan desa tidak menanggapi dan menyelesaikan permasalahan ini. Kami hanya petani pak, yang bercocok tanam untuk kehidupan keluarga. Kami tidak mau ada premanisme dan pemalakan berbudaya di desa kami. Mohon bantuannya pak, kami sudah merasa takut kalau keadaannya semakin rumit. Terima kasih
Disposisi
Sabtu, 21 November 2015 - 06:21 WIBAdmin Gubernuran
Laporan telah diteruskan ke DINAS PEKERJAAN UMUM SUMBER DAYA AIR DAN PENATAAN RUANG
Verifikasi
Senin, 23 November 2015 - 15:46 WIBDINAS PEKERJAAN UMUM SUMBER DAYA AIR DAN PENATAAN RUANG
Terima Kasih atas laporannya.
Akan kami lakukan cek lapangan dan koordinasikan dengan instansi terkait.
Selesai
Rabu, 25 November 2015 - 09:25 WIBDINAS PEKERJAAN UMUM SUMBER DAYA AIR DAN PENATAAN RUANG
Pembangunan bangunan permanen di jalan inspeksi tidak jadi dilaksanakan setelah ditegur dan ditemukan dengan masyarakat trengguli.
Terima kasih