Detail Aduan
Lihat detail lengkap aduan LGWP61456155
Rincian Aduan
LGWP61456155
Selesai
Public
Malam pak Gub, saya Pegawai Negeri Sipil di BLH Provinsi Jawa Tengah yang sudah bekerja 10 tahun lebih. sudah tidak tahan lagi dan Ingin menyampaikan keluh kesah fakta terdapat bendahara di kantor BLH bidang I yang suka bermain fiktif. adapun atasan baik kasubid dan kabid mungkin sampai dengan kepala tidak sanggup mengatasinya. mohon Bapak Ganjar turun tangan kalau tidak ingin uang rakyat disalahgunakan untuk kepentingan pribadi. sebagai contoh bidang I baru saja mengadakan study banding di jawa timur akhir tahun lalu dengan mengajak beberapa perwakilan kabupaten kota yang seharusnya mendapatkan honor resmi sbg transport ternyata sempat tidak diberikan alasannya tidak ada, tetapi setelah diprotes oleh beberapa peserta dari kabupaten, akhirnya diberikan juga hak yang menjadi peserta study banding. mohon dibersihkan penyakit penyakit seperti itu. termasuk staf pimpinan yang sudah diatas 5 tahun harus diputar untuk penyegaran. semua harus siap di rolling. Saya sebagai pns yang sudah bekerja lebih dari 10 tahun pun siap ditempatkan dimana saja.
Disposisi
Jumat, 30 Januari 2015 - 07:43 WIBAdmin Gubernuran
Laporan telah diteruskan ke DINAS LINGKUNGAN HIDUP DAN KEHUTANAN
Verifikasi
Senin, 02 Februari 2015 - 07:28 WIBDINAS LINGKUNGAN HIDUP DAN KEHUTANAN
Terima kasih atas masukan dan informasi yang Saudari berikan, untuk selanjutnya akan menjadi bahan pengambilan keputusan dan kebijakan.
Selesai
Rabu, 23 Desember 2020 - 07:37 WIBDINAS LINGKUNGAN HIDUP DAN KEHUTANAN
Telah ditindaklanjuti