Detail Aduan

Lihat detail lengkap aduan LGWP53399534

Rincian Aduan

LGWP53399534

Selesai Public
10 Sep 2014
0 ditandai
pak gub pejuang honorer..1) usia saya 35+,lahir 15 januari 1979(mengabdi 8 thn lebih) bisakah daftar cpns tahun ini? 2) dengan mempertibangkan kontribusi/pengabdian kami mohon beri kesempatan pada kami honorer yg usia 35 keatas untuk daftar CPNS 2014 atau tahun berikutnya.

Disposisi

Kamis, 11 September 2014 - 05:35 WIB

Admin Gubernuran

Laporan telah diteruskan ke BADAN KEPEGAWAIAN DAERAH

Verifikasi

Kamis, 11 September 2014 - 07:07 WIB

BADAN KEPEGAWAIAN DAERAH

Terima kasih laporan anda akan kami sampaikan pada bidang yang menangani

Selesai

Kamis, 11 September 2014 - 17:50 WIB

BADAN KEPEGAWAIAN DAERAH

Terima kasih atas perhatiannya, Dapat diinformasikan bahwa dalam pengadaan CPNS 2014, Pemerintah Provinsi dan Kabupaten/Kota telah mendapatkan persetujuan formasi dari Menpan-RB. Dengan pertimbangan kebutuhan di daerah dan pertimbangan obyektif lainnya maka setiap instansi berkewajiban dan diperbolehkan menyusun persyaratan umum dan khusus CPNS. Berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 11 tahun 2002 dan Surat Edaran Kepala BKN Nomor 11 Tahun 2002 Tanggal 17 Juni 2002, disebutkan bahwa pengangkatan Calon PNS pada Prinsipnya tidak boleh melebihi usia 35 tahun. Pengangkatan sebagai Calon PNS dapat dilakukan bagi yang melebihi usia 35 (tiga puluh lima) tahun, dengan ketentuan :
  1. telah mengabdi kepada instansi pemerintah baik pusat maupun daerah sekurang-kurangnya 5 (lima) tahun secara terus menerus sebelum Peraturan Pemerintah Nomor 11 tahun 2002 yang ditetapkan tanggal 17 April 2002.
  2. Masih melaksanakan tugas pada instansi tersebut; dan
  3. Berdasarkan kebutuhan khusus dan dilaksanakan secara selektif serta tidak boleh melebihi usia 40 (empat puluh) tahun.
Dengan mempertimbangkan kondisi obyektif dan kebutuhan daerah dimaksud, untuk tahun 2014 Pemerintah Provinsi Jawa Tengah dan sebagian besar instansi telah menetapkan persyaratan usia CPNS adalah 18 s.d. 35 tahun tmt 1 Januari 2015 sesuai ketentuan yang berlaku. Demikian untuk menjadikan maklum, dan terus semangat mengabdi.   Salam.