Detail Aduan
Lihat detail lengkap aduan LGWP47433374
Rincian Aduan
LGWP47433374
Selesai
Public
Kepada Yth. Bapak Gubernur Jateng. Saya ingin menyampaikan kekecewaan saya terhadap pelayanan BPT Kab.Sragen. Saya merupakan apoteker yang akan bekerja di klinik dermalux sragen. Klinik tersebut sudah 5 bulan mengurus ijin namun sampai sekarang yang kami dapatkan hanya SIP Apoteker dan Dokter, sehingga kami belum bisa memesan obat dan memasang nama klinik karena belum mendapatkan surat ijin klinik. Kami sudah melaksanakan semua prosedur dan biaya administratif yang telah ditetapkan. Kami kesulitan untuk mengadu pada bupati sragen karena masih dalam tahap transisi. Maka dari itu kami mohon kepada Bapak Gubernur untuk menyelesaikan masalah perijinan di BPT Kab.Sragen. Atas perhatian Bapak kami ucapkan terimakasih.
Disposisi
Minggu, 29 Mei 2016 - 06:24 WIBAdmin Gubernuran
Laporan telah diteruskan ke DINAS KESEHATAN
Verifikasi
Senin, 01 Juli 2019 - 14:17 WIBDINAS KESEHATAN
nggih, terima kasih informasinya. akan kami koordinasikan.
Selesai
Senin, 21 September 2020 - 09:05 WIBDINAS KESEHATAN
nggih matur nuwun saran dan masukannya kami tampung untuk di koordinasikan dengan pihak pihak terkait. suwun