Detail Aduan

Lihat detail lengkap aduan LGWP46882945

Rincian Aduan

LGWP46882945

Verifikasi Public
16 Jul 2016
0 ditandai
Ass, pak gubernur yang terhormat mohon maaf sebelumnya. Saya mempunyai tetangga namanya Septian dia ditrima di Universitas Diponegoro jurusan matematika. Tetapi karena terhalang masalah biaya pendidikan kluarga tidak mampu untuk membayar regiatrasi ataupun biaya yg lain. Caranya bagaimana agar dia mendapatkan kesempatan untuk belajar ditingkat universitas. Karena dia pintar dan sering mendapatkan rangking di Sekolahan. Mohon untuk solusinya dari bapak gubernur

Disposisi

Senin, 18 Juli 2016 - 06:42 WIB

Admin Gubernuran

Laporan telah diteruskan ke DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN

Verifikasi

Rabu, 27 Juli 2016 - 07:27 WIB

DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN

Surat Jawaban Rezqi Wisma Putra Kepada Yth, Saudara Rezqi Wisma Putra 1. Terimakasih atas kepedulian Saudara dengan tetangga dan kepedulian Pendidikan. 2. Datang lapor Kepada Bapak Rektor atau Panitia yang ditunjuk, jelaskan permasalahan yang ada bersama Saudara Septian tentang tidak mampu membayar registrasi dan biaya biaya lainnya. 3. Pemerintah Provinsi Jawa Tengah ada bantuan beasiswa kurang mampu sebesar Rp. 1.500.000,- setahun, dengan syarat : • Surat Keterangan tidak mampu dari Camat/Lurah • Diusulkan oleh lembaga Perguruan Tinggi • Belum menerima Beasiswa dari Dinas/Instansi lainnya • Minimal Semester 2 4. Kami akan mencoba komunikasi dengan pihak Universitas Diponegoro tentang hal tersebut