Detail Aduan

Lihat detail lengkap aduan LGWP42415227

Rincian Aduan

LGWP42415227

Selesai Public
KOTA MAGELANG
23 Jun 2020
0 ditandai
Selamat sore Bapak Ganjar, saya ktp sawangan kab magelang tp saya pindah ke tidar selatam kota magelang sudah 3th, dan saya butuh surat domisili dr kelurahan sampai kecamatan karna dari pihak sekolah membutuhkan surat domisili, tapi sampai di kelurahan Tidar Selatan DITOLAK dengan alasan harus warga/KK tidar selatan. Jika sy sudah pindah alamat saya tidak butuh surat domisili pak, menurut saya itu alasan tidak masuk akal pak. Saya butuh surat domisili untuk adik saya verifikasi data di Sma kota, padahal cuma kurang syarat itu saja tp kelurahan tidak memberi pak. Mohon bantuannya pak, mengingat ini surat penting sekali. Terimakasih

Disposisi

Rabu, 24 Juni 2020 - 09:10 WIB

Admin Gubernuran

Laporan telah diteruskan ke Kota Magelang

Verifikasi

Rabu, 24 Juni 2020 - 19:32 WIB

Kota Magelang

Terima kasih laporannya, untuk ditindaklanjuti

Progress

Kamis, 25 Juni 2020 - 13:35 WIB

Kota Magelang

Untuk suket domisili keperluan sekolah cukup dari RT/RW, jika perlu legalisir bisa ke kelurahan.

Selesai

Kamis, 25 Juni 2020 - 13:35 WIB

Kota Magelang

Laporan Selesai