Detail Aduan

Lihat detail lengkap aduan LGWP37573281

Rincian Aduan

LGWP37573281

Selesai Public
KABUPATEN PATI
28 May 2020
0 ditandai
Didesa kami yg dapat BLT dana Desa cuma sekitar 65 orang pdahal msih banyak yg membutuhkan cuma sekitar 11% dr DD kalo dihitung.tolong ditindak lanjuti pak????????

Disposisi

Kamis, 28 Mei 2020 - 11:14 WIB

Admin Gubernuran

Laporan telah diteruskan ke Kabupaten Pati

Verifikasi

Kamis, 28 Mei 2020 - 11:45 WIB

Kabupaten Pati

laporan kami terima, akan kami koordinasikan dengan dinas terkait.

Selesai

Jumat, 12 Juni 2020 - 11:49 WIB

Kabupaten Pati

Jawaban dari Pemerintah Desa Tondomulyo Kecamatan Jakenan melalui surat nomor 141/65 tanggal 5 Juni 2020. Pada dasarnya Pemdesa Tondomulyo sudah menjanlankan sesuai aturan dan sudah Musdesusskan dengan lembaga dari BPD, RT,RW, LPMD dan Karang Taruna dan dihadiri Muspika Kecamatan Jakenan dan pihak keamanan ada Babinsa dan Babinkamtibmas dan dari semua unsur  dari Pendamping Desa  juga ikut mendampingi dan membimbing saat berjalannya rapat sesuai prosedur . Dan dari pihak desa juga menekankan untuk mengikuti apt bisa menambahkan dan mengurangi dari lembaga-lembaga yang pas rapat . Pemdes Tondomulyo. hanya memfasilitasi dantidak menentukan dan semuanya dikembalikan peserta rapat dengan berpedoman orang yang tidak mampu dan lansia tondomulyo memiliki jumlah Kartu Keluarga atau (KK) yaitu dengan jumlah 750 KK. Jadi adapun yang sudah tercover untuk KPM (Keluarga Penerima Manfaat) yaitu :
  1. PKH reguler, 106 KK
  2. PKH Perluasan, 0 KK
  3. BPNT, 55 KK
  4. BSP, 101 KK
  5. BLT DD (Dana Desa), 69 KK
  6. HIMBARA, 1 KK
  7. BST kemensos, 14 KK
  8. BST Pusat, 2 KK
total jumlah keseluruhan, 304 KK Sedangkan usulan dari Jaring Pengaman Sosial Desa (JPS0 Tondomulyo baik dari Provinsi dan Kabupaten masih dalam proses pengajuan.  Demikian jawan dari konfirmasi dari Pemdes Tondomulyo.