Detail Aduan

Lihat detail lengkap aduan LGWP32831580

Rincian Aduan

LGWP32831580

Selesai Public
KABUPATEN KENDAL
10 Jun 2020
0 ditandai
Assalam alkum wr wb. Nama saya .samson Siregar. Ds kemiri ombo.kel. singorojo.kec. singorojo..11850.Tuntutan saya pak.Semenjak adanya bantuan dari pemerintah kenapa saya disisihkan apa karna saya orang batak tapi saya sdh lama dijawa pak . tapi saya sdh terdaptar kk jawa tengah. Saya hanya punya rumah setapak pajak hanya 3500 rupiah. Dan saya hanya kuli harian saat ini saya sdh 4 bln tdk kerja tapi saya gk dpt bantuan apa2 sedangkan yg rumah bagus tanah lebar mobil punya tapi dapat BLT PKH Beras dll. Saya pak belum pernah dpt apapun dari dulu bahkan nama saya dicoret aparat desa. Mhn keadilan pak dan tinjauan bantuan yang tdk tepat sasaran yang dapat bantuan hanya kerabat Rt aparat desa dll. Mhn pak data KK saya di cek dimana adanya apa hilang apa kesengajaan aparat desa. Wassalam samson Siregar

Disposisi

Rabu, 10 Juni 2020 - 13:43 WIB

Admin Gubernuran

Laporan telah diteruskan ke Kabupaten Kendal

Verifikasi

Kamis, 11 Juni 2020 - 08:21 WIB

Kabupaten Kendal

terimakasih atas laporannya, aduan saudara akan segera kami koordinasikan dengan pihak Dinas Sosial Kabupaten kendal, semoga segera ada tindaklanjut

Selesai

Senin, 15 Juni 2020 - 10:11 WIB

Kabupaten Kendal

Kepada Yth,
Sdr. Bapak Samson Siregar
di tempat

Berikut ini kami sampaikan bahwa :

1. Penerima Bantuan dari Pemerintah berupa Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT)/Sembako adalah
warga masyarakat miskin yang memenuhi 14 (empat belas) kriteria dan telah masuk dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) yang
setiap triwulan dilakukan verifikasi dan validasi berdasarakan hasil Musyawarah Desa/Kelurahan dengan dihadiri oleh Perangkat Desa,
Ketua RT/RW dan tokoh Masyarakat.

2. Berdasarkan hasil konfirmasi Tenaga Kesejahteraan Sosial (TKSK ) Singorojo dengan Perangkat Desa disampaikan bahwa pada saat
pendataan Saudara tidak bisa ditemui dan rumah dalam keadaan kosong sehingga data tidak berhasil dikumpulkan, sedangkan proses
pendataan berbatas waktu.

Demikian disampaikan atas perhatian dan pengertiannya disampaikan terimakasih.