Detail Aduan

Lihat detail lengkap aduan LGWP12072955

Rincian Aduan

LGWP12072955

Selesai Public
KABUPATEN PEKALONGAN
26 Dec 2020
0 ditandai
Admin tolong sampaikan ke pak Ganjar Pranowo secepatya sidak harga kedelai.pengrajin tahu d wilayah Kabupaten Pekalongan mulai pada berhenti produksi karna harga kedelai melebihi 9000 per kg mohon solusi biar tidak pd bagkrut sekian trimakasih salam hormat

Disposisi

Senin, 28 Desember 2020 - 03:31 WIB

Admin Gubernuran

Laporan telah diteruskan ke DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN

Verifikasi

Senin, 28 Desember 2020 - 12:40 WIB

DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN

Terima kasih atas masukannya

Progress

Senin, 28 Desember 2020 - 17:52 WIB

DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN

Kami telah berkoordinasi dengan instansi terkait

Selesai

Senin, 28 Desember 2020 - 17:59 WIB

DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN

Kami telah berkoordinasi dengan Kabid Perdagangan Kabupaten Pekalongan, dan diperoleh hasil sebagai berikut : Bahwa setelah dilakukan pengecekan oleh Dinas Perindustrian, Perdagangan dan Koperasi Usaha Kecil dan Menengah Kabupaten Pekalongan, memang benar terjadi kenaikan harga kedelai impor dari Rp.8.500,- menjadi Rp.9.000,- di Kabupaten Pekalongan. Pengusaha tahu di Kabupaten Pekalongan hanya mengurangi ukuran besaran tahu sehingga produksi tahu nya tidak sampai berhenti. Demikian informasi yang bisa kami sampaikan, terima kasih.