Detail Aduan
Lihat detail lengkap aduan LGWP03015422
Rincian Aduan
LGWP03015422
Selesai
Public
Assalamualaikum Pak. Saya ingin menanyakan perihal Bansos covid -19,
karena saya dan tetangga saya tidak menerima bantuan.
padahal saya sudah mengajukan dengan memberikan fotokopi KK ke RT. Selama pandemi ini saya tidak lagi bekerja sebagai tukang las karena tidak adanya orderan dan hanya mengandalkan sepetak sawah,itupun sawah yang tidak di aliri irigasi serta harus membiayai anak saya yang sekolah di mts dan mondok di pondok pesantren.
saya sudah berusaha menanyakan ke RT setempat tetapi hasilnya nihil, malah yang saya lihat keluarga yang berkecukupan yang banyak menerima bansos
kepada bapak mohon kiranya bapak memverifikasi ulang penerimaan bansos covid-19.
ini alamat saya pak
Dukuh truntung RT 01/RW 02 Desa Ayamputih Kec. Buluspesantren, Kab. Kebumen
Terima kasih
Topik
Disposisi
Minggu, 20 September 2020 - 21:20 WIBAdmin Gubernuran
Laporan telah diteruskan ke Kabupaten Kebumen
Verifikasi
Senin, 21 September 2020 - 08:06 WIBKabupaten Kebumen
Terima kasih akan kami koordinasikan ke OPD terkait
Progress
Kamis, 01 Oktober 2020 - 08:42 WIBKabupaten Kebumen
menindaklanjuti pengaduan saudara, pihak kecamatan dan Desa telah melakukan koordinasi dan pertanggal 24 september 2020, pelapor telah melakukan klarifikasi dan mencabut pengaduan tersebut..
Berikut pernyataan ybs:
https://laporgub.jatengprov.go.id/content/image/files/COMBRENK.png
Selesai
Kamis, 01 Oktober 2020 - 08:43 WIBKabupaten Kebumen
menindaklanjuti pengaduan saudara, pihak kecamatan dan Desa telah melakukan koordinasi dan pertanggal 24 september 2020, pelapor telah melakukan klarifikasi dan mencabut pengaduan tersebut..
Berikut pernyataan ybs:
https://laporgub.jatengprov.go.id/content/image/files/COMBRENK.png