Rincian Aduan : LGWA02823269

Selesai Public

KABUPATEN PATI, 09 Dec 2021

Alamat: Kabupaten/Kota Pati, Kecamatan Jaken, Kelurahan Sumberejo Laporan: Saya disini mau menyampaikan keluhan saya. Saya mau pindah KK dari Surabaya ke Kabupaten Pati. Sebelumnya saya mengurus persyaratan di surabaya sangatlah mudah dan pelayanannya sangat baik. Namun ketika saya mengajukan masuk ke kabupaten Pati ini sangat rumit. dari kecamatan saya diarahkan ke Dispenduk Pati agar prosesnya lebih cepat, saya diminta untuk daftar antrian online, namun diaplikasi ada keterangan "Tidak ditemukan jadwal untuk loket tersebut." Akhirnya memutuskan datang langsung ke Dispenduk Pati. Pengajuan saya di tolak diminta mengambil antrian online, antrian online hanya bisa dibuka hari sabtu, dan setiap harinya hanya melayani 10 orang info dari petugas dispenduk Pati. Disini saya sangat kecewa dengan SOP pelayanan Dispenduk Pati, ini sangat ribet dan lama dan gak ada kepastian, seharusnya dispenduk Pati harus membenahkan lagi pelayanannya mungkin bisa mencotoh pelayanan yang ada di Surabaya. Saya harap ini dapat di permudah.

0 Orang Menandai Aduan Ini

Disposisi

Kamis, 09 Desember 2021 - 14:20 WIB

Admin Gubernuran

Laporan telah diteruskan ke Kabupaten Pati

Verifikasi

Jumat, 10 Desember 2021 - 11:45 WIB

Kabupaten Pati

laporan diterima

Progress

Rabu, 15 Desember 2021 - 13:32 WIB

Kabupaten Pati

telah dikoordinasikan

Selesai

Rabu, 22 Desember 2021 - 09:44 WIB

Kabupaten Pati

Jawaban dari Disdukcapil. Selamat siang, Terima kasih atas laporan yang anda sampaikan kepada kami. Terkait pelayanan pembuatan Kartu Keluarga (KK) di Kantor kami, dimana anda mengalami kesulitan dalam mengajukan permohonan pindah datang, kami mohon maaf yang sebesar-besarnya. Dikarenakan adanya pandemi Covid-19, kemai memang membatasi pelayanan tatap muka dan mengalihkan sebagaian besar melalui pelayanan online website. Silahkan anda bisa mendafar dan uploas persyaratan lewat website http://pelayanan-dispendukcapil.patikab.go.id/kedatangan.  Demikian penjelasan yang dapat kami berikan dan terima kasih.